Perbandingan Rumah Jusuf Kalla & Ma’ruf Ami. Ada yang Muat 100 Orang!

3 menit

Sebagai sosok yang pernah dan masih menjadi pasangan Presiden Joko Widodo, kehidupan pribadi Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin kerap dibanding-bandingkan oleh warganet, termasuk rumah mereka. Seperti apa ya perbandingan rumah Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin tersebut? Cari tahu jawabannya di sini.

Wakil presiden adalah jabatan pemerintahan yang berada satu tingkat lebih rendah daripada presiden.

Di Indonesia dan negara Amerika Latin, wakil presiden dipilih langsung oleh warga negara dan menjadi satu paket dengan presiden.

Wakil presiden pun dianggap sebagai simbol resmi negara Indonesia di dunia yang kualitasnya sama dengan tindakan seorang presiden sebagai kepala negara.

Selama menjabat dua periode atau 10 tahun, Presiden Jokowi telah didampingi oleh tokoh-tokoh hebat di Indonesia.

Adapun sosok tersebut adalah Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin.

Kedua Wakil Presiden di periode berbeda pemerintahan Jokowi itu dikenal sebagai orang terpenting dan kaya raya di Indonesia.

Sebagai sosok terpenting tersebut, tak heran bila Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin memiliki rumah mewah dan nyaman.

Seperti apa ya rumah mereka? Jika dibandingkan, lebih mewah mana antara rumah Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin?

Perbandingan Rumah Jusuf Kalla dan Ma’ruf Amin

1. Jusuf Kalla

fasad rumah jusuf kalla di jakarta

sumber: beritasatu.com

Menjadi Wakil Presiden di pemerintahan Jokowi periode 1, Jusuf Kalla dikenal memiliki harta kekayaan Rp900 miliar lebih, lo.

Dari kekayaannya itu, harta properti berupa rumah milik JK pun gak main-main.

Rumah Jusuf Kalla berada di Jl. Brawijaya yang menjadi salah satu kawasan elite di Jakarta.

Hunian itu memiliki ukuran yang luas dan berdesain modern.

ruang tamu rumah jusuf kalla di jakarta

sumber: cnnindonesia.com

Masuk ke dalam, kamu akan menemukan ruang tamu minimalis ini dikonsep secara cantik dan perpaduan modern klasik.

Penataan cahayanya juga pas dan membuat suasana menjadi lebih manis.

mini golf

Sumber: YouTube CNN Indonesia

Di rumahnya pun terdapat mini golf untuk digunakan JK dalam menyalurkan hobi.

Suasana mini golf terasa sangat asri karena dikelilingi tanaman, pepohonan, dan rumput yang terawat.

2. Ma’ruf Amin

rumah wakil presiden maaruf amin

sumber: tribunnews.com

Wakil Presiden saat ini, KH Ma’ruf Amin dikenal sebagai ulama yang rendah hati dan pembawaannya terasa menyejukkan.

Kepribadiannya itu pun terlihat pada rumahnya, lo.

Pejabat yang berharta Rp12 miliar itu diketahui memiliki rumah yang terkesan mewah dan elegan.

Pilihan warna putih yang mendominasi seluruh bagian tembok membuat rumah terkesan lebih luas dan lebih lapang.

Di sana juga terdapat pilar-pilar besar yang membuat fondasi di fasad rumah Ma’ruf Amin semakin kokoh dan tahan lama.

ruang tamu maruf amin

sumber: brilio.net

Meskipun tampilan rumah Ma’ruf Amin dari luar tampak simpel, tapi ternyata bagian dalamnya sangat luas, lo!

Lihat saja ruang tamunya, diperkirakan dapat menampung hingga sekitar 100 orang sekaligus dalam satu acara.

Ruangan itu pun tampak mengagumkan, apalagi dindingnya dipasangi wallpaper dengan motif eksentrik seperti ini.

***

Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kamu ya, Property People.

Jangan lupa, simak terus informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah di sekitar Medan, bisa jadi Rorinata Residence adalah tempat yang cocok.

Cek selengkapnya di www.99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian idaman, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Artikel ini bersumber dari www.99.co.

Tinggalkan Balasan