tribun-nasional.com – >
JAKARTA, KOMPAS.com– Berangkat dari basis hatchback, Mazda 2 sedan bisa dibilang merupakan kendaraan roda empat yang mampu memberi kenyamanan saat berkendara.
Banderol dari mobil bergaya sedan ini adalah Rp 338,8 juta. Jika dilihat secara harga, mobil ini berada di angka yang sama dengan versi hatchback yang lebih dahulu hadir di Indonesia.
Membahas tampilan, bisa dibilang bagian depan dan samping hampir sama dengan varian hatchback, namun dari pintu baris kedua ke belakang jelas terlihat yang membedakan dengan varian hatchback.
Mazda 2 sedan dibekali dengan ruang yang lebih lega untuk menaruh barang, tepatnya 440 liter.
Pengalaman berkendara yang dihadirkan pun tetap menyenangkan seperti varian hatchback nya karena didukung oleh mode berkendara sport dan paddle shift.
Berikut info lebih lengkapnya, bisa simak video berikut.