tribun-nasional.com – Perjalanan Piala Dunia 2022 sudah mencapai babak semifinal yang akan dimulai pada Rabu (14/12/2022).
Babak semifinal akan digelar pada Rabu pukul 02.00 WIB dengan pertemuan antara Kroasia dan Argentina.
Kemudian dilanjut dengan pertemuan antara Maroko dan Prancis pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB.
Berikut stadion yang akan digunakan untuk pertandingan babak semifinal Piala Dunia 2022 , seperti dilansir dari situs resmi FIFA.
Stadion semifinal Piala Dunia 2022
1. Lusail Iconic Stadium-Lusail
Stadion ini dirancang oleh Foster+Partners, Arup, dan Populous, seperti dikutip Arch Daily.
Kepala Studio Foster+Partners, Luke Fox mengatakan bahwa ide dari desain stadion tersebut adalah menciptakan bentuk yang mencolok, namun tetap sederhana.
Hal itu mencerminkan fungsi bangunan, merespons iklim Qatar, serta menambah kesan teatrikal gelaran tersebut.
Bangunan sengaja dirancang untuk menciptakan sensasi dramatis ketika penonton masuk ke dalam “mangkuk” tempat duduk yang luas dan bermandikan cahaya.
Sebelum menggelar partai semifinal, stadion ini sudah dipakai untuk menggelar enam pertandingan babak grup, yaitu Argentina vs Arab Saudi, Brasil vs Serbia, Argentina vs Meksiko, Portugal vs Uruguay, Arab Saudi vs Meksiko, dan Kamerun vs Brasil.
Pertandingan antara Portugal dan Swiss di babak 16 besar sebelumnya juga dimainkan di stadion ini. Di pertandingan tersebut, Portugal sukses membantai Swiss dengan skor 6-1.
Di babak perempat final, stadion ini digunakan untuk mengadakan pertandingan antara Argentina dan Belanda. Di pertandingan tersebut Argentina berhasil mengalahkan Belanda dengan skor 4-3 melalui babak adu penalti setelah imbang 2-2 sampai dua babak perpanjangan waktu.
2. Al Bayt Stadium-Al Khor
Duel antara Maroko dan Prancis di babak semifinal akan dilakukan di Al Bayt Stadium pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB.
Seperti diketahui, Al Bayt adalah stadion terbesar kedua di Qatar, setelah Stadion Lusail.
Dikutip dari , stadion berkapasitas hingga 80.000 penonton ini memiliki desain bangunan yang unik dan terinspirasi dari Bayt Al Sha’ar.
Adapun Bayt Al Sha’ar adalah tenda yang dihuni oleh para nomaden dari Qatar dan Timur Tengah. Hal ini menjelaskan mengapa arsitektur stadion menyerupai tenda.
Selain itu, Al Bayt adalah satu-satunya stadion indoor di gelaran Piala Dunia 2022 ini.
Sebelumnya stadion ini sudah digunakan untuk enam pertandingan babak grup, termasuk pertandingan pembuka yaitu Qatar vs Ekuador. Lainnya adalah pertandingan Maroko vs Senegal, Inggris vs Amerika Serikat, Spanyol vs Jerman, Belanda vs Qatar, dan Kosta Rika vs Jerman.
Stadion ini sebelumnya juga digunakan untuk menggelar pertandingan babak 16 antara Inggris dan Senegal yang dimenangkan dengan skor 3-0 oleh Inggris.
Di babak perempat final stadion ini digunakan untuk menggelar pertandingan antara Inggris dan Prancis. Pertandingan tersebut dimenangkan oleh Prancis dengan skor 2-1.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.