6 Cara Orangtua Mendidik Anak Remaja tentang Hubungan Sehat di Hari Valentine

6 Cara Orangtua Mendidik Anak Remaja tentang Hubungan Sehat di Hari Valentine

tribun-nasional.com – Valentine Day atau Hari Kasih Sayang akan jatuh pada Selasa, 14 Februari 2023. Hari tersebut banyak ditentang karena sering diidentikan dengan perbuatan negatif yang cenderung merugikan anak-anak remaja .Oleh karena itu, peran orangtua sangat penting untuk mengarahkan perilaku anak remaja dalam menyikapi hari kasih sayang tersebut agar tidak terjerumus ke dalam perbuatan yang merugikan diri sendiri.Anak-anak dan remaja dikenal memiliki rasa keingintahuan yang besar terutama berkaitan dengan hubungan asmara. Mereka cenderung akan melupakan rasionalitas ketika sudah merasakan hubungan asmara.Tugas orangtua adalah untuk menjaga dan mendidik dengan cara yang baik agar anak-anak remaja dalam menyikapi rasa penasaran dan hubungan asmara yang mungkin sedang dijalaninya.

Anak-anak remaja cenderung memiliki ego dan rasa gengsi yang sangat tinggi sehingga membuatnya sulit untuk mendengarkan pesan orangtua. Oleh karena itu, Anda wajib mencari waktu terbaik untuk berbicara dengan anak remaja di rumah.Salah satu waktu terbaik yang dapat digunakan untuk membuka obrolan dengan anak remaja adalah di meja makan atau ketika mereka sedang bersantai. Akan tetapi, Anda tidak boleh langsung melarang anak mengekspresikan rasa kasih sayang kepada orang yang sedang menjadi cinta monyetnya.

Anda dapat memulai obrolan dengan menceritakan kisah atau pengalaman cinta monyet diri sendiri. Dengan begitu, anak akan merasa penasaran dengan kisah yang sedang diceritakan sehingga akan lebih terbuka kepada Anda.Jika anak sudah mulai terbuka, maka Anda masih harus bersabar dengan menghubungkan kisah Anda dengan kehidupan pribadi anak.

Anda harus mencari celah untuk bisa membuat anak merasa familier atau merasa terhubung dengan pengalaman pribadi yang diceritakan. Buatlah pernyataan-pernyataan yang tidak menyudutkan anak.

Kemudian, Anda dapat membuka pertanyaan kepada anak soal perkembangan hubungan asmara atau kehidupan pribadinya.

Ketika diskusi sudah tarasa nyaman, Anda dapat memberikan pengertian kepada anak bahwa Valentine Day merupakan hari biasa dan bukan menjadi hari untuk membuktikan perasaan cinta.Berikanlah pengertian bahwa hubungan antara lawan jenis harus dijajaki secara hati-hati agar tidak terjerumus dan malah menjadi penyesalan di masa depan.

Sebagai remaja yang memiliki keingintahuan yang besar, mencoba hal-hal negatif merupakan salah satu bagian dari kehidupannya. Oleh karena itu, orangtua dituntut sabar dalam mengahadapi remaja dengan setia mendengarkan apa yang menjadi permasalahannya.Dengan menjadi teman curhat, maka anak remaja Anda akan merasa lebih diperhatikan dan disayangi.

Ajak anak untuk merayakan Valentine di rumah dengan berbagai persiapan yang dilakukan bersama. Dengan begitu, maka kontrol orangtua akan lebih mudah dilakukan.***