Jangan Update iOS Baru di iPhone, Bikin Aplikasi Ini Eror!

Jangan Update iOS Baru di iPhone, Bikin Aplikasi Ini Eror!

tribun-nasional.com – Apple resmi meluncurkan sistem operasi iOS 16.3.1 setelah 3 minggu memperkenalkan iOS 16.3. Pembaruan ini membawa peningkatan minor seperti perbaikan bugs di layanan penyimpanan iCloud dan asisten pintar Siri, serta mengurangi eror pada fitur ‘Crash Detection’.

Biasanya, pengguna dianjurkan untuk cepat-cepat update setelah tersedia software baru. Namun, agaknya iOS 16.3.1 masih memiliki masalah.

Beberapa pengguna iPhone melaporkan di internet bahwa mereka tak bisa mengakses aplikasi Google Photos setelah update iOS 16.3.1. Salah satu pengguna membagikan tangkapan video saat mencoba membuka aplikasi penyimpanan foto dari Google tersebut.

Hasilnya, aplikasi sempat terbuka sepersekian detik sebelum akhirnya tertutup kembali, dirangkum CNBC Indonesia dari Twitter, Selasa (14/2/2023).

Menurut BGR, hingga kini Apple dan Google belum berkomentar soal eror tersebut. Tak jelas apakah Apple akan memperbaiki iOS 16.3.1 atau memilih memperbaiki eror Google Photos di iOS berikutnya.

Untuk itu, sebagai langkah aman, sebaiknya pengguna menunda untuk update iOS 16.3.1 sampai masalah ini teratasi.

Sebelumnya, Apple melaporkan bahwa iOS 16.3.1 membawa beberapa perbaikan, utamanya untuk fitur Crash Detection. Fitur itu memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) agar pengguna yang mengalami kecelakaan di jalan bisa langsung mengirim sinyal untuk mendapat pertolongan.

Pada versi sebelumnya, banyak kasus Crash Detection yang salah kirim sinyal. Alhasil, pengguna iPhone mengeluh dan Apple menjanjikan akurasi yang lebih mumpuni di iOS terbaru.