Cara Mendapatkan PIN Ibu Hamil untuk Naik KRL

Cara Mendapatkan PIN Ibu Hamil untuk Naik KRL

tribun-nasional.com – PT KAI Commuter menyediakan fasilitas PIN bagi ibu hamil yang akan menaiki kereta rel listrik ( KRL ). Ibu hamil masuk dalam penumpang prioritas yang dapat memperoleh tempat duduk saat menumpangi KRL.

PIN KRL untuk ibu hamil ini berlaku baik untuk KRL Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi) dan KRL rute Solo-Yogyakarta.

Untuk mendapatkan PIN ibu hamil KRL, yang bersangkutan harus mendaftarkan diri terlebih dahulu di laman yang disediakan, dengan syarat memiliki kartu multi trip (KMT).

Lantas, bagaimana cara daftar untuk mendapatkan PIN ibu hamil KRL?

Cara daftar PIN ibu hamil KRL

Anda diminta menyiapkan sejumlah data pribadi seperti nama, tanggal lahir, nomor KMT, nomor handphone, alamat e-mail, melampirkan foto diri dan surat yang menerangkan usia kehamilan.

Untuk mendapatkan PIN ibu hamil KRL di wilayah Jabodetabek, Anda dapat mengisikan data-data tersebut di laman . Sedangkan PIN ibu hamil KRL di wilayah Solo-Yogyakarta bisa diperoleh dengan mendaftarkan diri ke laman .

Lebih lanjut, tata cara pendaftaran PIN khusus ibu hamil KRL sebagai berikut:

  1. Buka laman sesuai rute operasi KRL
  2. Masukkan alamat email, nama sesuai KTP, tanggal lahir, alamat domisili, dan nomor KTP
  3. Masukkan 16 digit nomor KMT (terdapat di bagian bawah bagian belakang kartu), dan jika belum memilikinya dapat melakukan pembelian di loket stasiun terdekat
  4. Masukkan nomor telepon atau handphone aktif
  5. Pilih stasiun pengambilan PIN ibu hamil
  6. Tentukan tanggal dan bulan pengambilan
  7. Masukkan HPL (Hari Perkiraan Lahir)
  8. Lampirkan foto penumpang dan surat rumah sakit atau bidan tentang usia kehamilan atau prediksi kelahiran dalam satu foto
  9. Setelah memastikan seluruh data yang diisikan benar, klik Submit.

Setelah itu, Anda dapat menunggu konfirmasi e-mail balasan untuk mendapatkan nomor registrasi pengambilan PIN khusus ibu hamil. Sehingga, pastikan alamat e-mail yang dimasukkan aktif.



Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.