tribun-nasional.com – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengakui memiliki aspirasi yang sama dengan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk mendukung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maupun Menteri BUMN Erick Thohir di Pilpres 2024.
“PPP bisa jadi aspirasinya sama, meskipun tidak menutup kemungkinan berbeda,” ujar Ketua DPP PPP Achmad Baidowi alias Awiek di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Selasa 28 Februari 2023.
Awiek menyatakan, alasan PPP memiliki aspirasi yang sama karena dalam berbagai forum partai di sejumlah wilayah, nama Ganjar Pranowo mencuat sebagai bakal calon presiden. Begitu juga Erick, lanjut dia, telah beberapa kali menghadiri acara internal PPP.
“Dalam berbagai forum baik Mukerwil maupun Rapimwil di sejumlah wilayah, ada sebagian memang yang sebut nama Pak Ganjar sebagai Bacapres yang bisa diusung PPP,” katanya membeberkan.
Baca Juga: Ayah Shane Lukas Buat Pengakuan, Anaknya Sempat Menolak Ajakan Mario Dandy hingga Dapat Telepon Berkali-kali
“Adapun Pak Erick Thohir memang dalam beberapa kesempatan hadir bersama PPP terakhir beliau hadir di Kabupaten Bogor di Cibinong dalam rangka beliau, sebagai harlah, dan dia di hadapan kader menyampaikan perkembangan Bank Syariah Indonesia,” ujarnya menambahkan.
Kendati demikian, menurut Awiek PPP tentu menghormati keputusan dari PAN karena tiap parpol memiliki hak untuk menyampaikan dukungannya.
“Memang segmentasinya banyak di PPP dan PAN. Tapi berbeda dengan PAN, PPP belum memutuskan,” katanya menerangkan.***