Calon Ibu, Ini Cara Mengatasi Mual Saat Hamil, Jamin Efektif

VIVA Lifestyle – Cara mengatasi mual saat hamil memang bisa jadi pilihan para calon ibu, yang merasakan mual dan keinginan untuk muntah saat mengandung. Perlu diketahui bahwa merasakan mual saat hamil adalah hal yang wajar. Mayoritas ibu hamil akan merasakan hal ini. Mual selama awal kehamilan juga sering disebut dengan istilah morning sickness. 

Dilansir dari American Pregnancy Association morning sickness adalah perasaan mual yang biasa dialami selama trimester pertama dan biasanya terjadi di pagi hari, lalu menghilang saat ibu hamil aktif sepanjang hari. Bahkan dalam kasus yang lebih parah, ada yang mengharuskan seorang calon ibu harus menjalani rawat inap.

ilustrasi ibu hamil tidur

ilustrasi ibu hamil tidur

Nah, para rasa mual memang bisa menggangu apalagi jika ingin melakukan aktivitas di luar. Ada banyak berbagai hal yang bisa dilakukan sebagai cara mengatasi mual saat hamil. Berikut cara mengatasi mual saat hamil: 

Cara mengatasi mual saat hamil dengan cium bau yang segar

Wanita hamil mual.

Cara pertama yang bisa dilakukan oleh calon ibu adalah mencium bau bauan atau aroma yang segar. Hal ini disampaikan oleh Miriam Erick, ahli gizi dan ahli gizi senior di Brigham and Women’s Hospital di Boston, sekaligus penulis. “Mual saat hamil seringkali dikaitkan dengan bau yang tidak sedap,” ungkapnya.

Menurutnya, estrogen adalah hormon yang bertanggung jawab untuk indera penciuman, dan jika calon ibu adalah orang yang memiliki hormon estrogen tinggi, maka bisa jadi indra penciuman menjadi sangat peka. Sebagai solusi, cobalah menghirup aroma yang segar, seperti ekstrak lemon atau bau rosemary yang segar, maka bisa hirup aromanya sebagai cara menghilangkan mual saat hamil.

Cara mengatasi mual saat hamil dengan olahraga kecil

Ilustrasi berjalan

Cara kedua adalah dengan melakukan olahraga kecil. Olahraga yang dimaksud bukan harus melakukan olahraga berat seperti berlari atau  olahraga berat yang memerlukan intensitas tinggi selama kehamilan.

Olahraga bisa dilakukan dengan bergerak ringan, misalnya cukup dengan berjalan kaki secara perlahan-lahan di pagi hari sehingga dapat mengurangi rasa mual atau morning sickness selama hamil. Bahkan berjalan 20 menit sehari dapat membantu melepaskan endorfin untuk mengatasi kelelahan dan mual.

Cara mengatasi mual saat hamil dengan menghirup aromaterapi

Aromaterapi

Cara mengatasi mual saat hamil selanjutnya adalah dengan menghirup aroma terapi. Aromaterapi dapat membuat perasaan rileks, tetapi aroma minyaknya bisa membuat mual semakin parah. Karena itu, lebih baik coba hirup beberapa aroma minyak terapi untuk mengetahui apakah cara ini efektif dalam mengatasi mual saat hamil. Minyak esensial yang dapat meredakan mual adalah:

– Peppermint

– Spearmint

– Lemon

– Jeruk manis (sweet orange)

– Jeruk mandarin

Minyak esensial jahe direkomendasikan untuk digunakan dengan hati-hati, karena beberapa ahli aromaterapi percaya penggunaan ini dapat menyebabkan perdarahan dan memicu kontraksi. 

Cara mengatasi mual saat hamil dengan ngemil

Cemilan Sehat untuk Wanita Hamil yang Bekerja

Cemilan Sehat untuk Wanita Hamil yang Bekerja

Cara mengatasi mual saat hamil yang satu ini tentu menjadi pilihan banyak orang. Sering-sering ngemil bisa menjadi salah satu cara mengatasi mual saat hamil yang ampuh, lho! Meski demikian tentu calon ibu tidak bisa ngemil sembarangan.

Sebelum bangun tidur di pagi hari, makanlah beberapa biskuit atau sepotong roti panggang untuk mengisi perut kita. Idenya adalah untuk membuat perut kita sedikit terisi sepanjang waktu. Jangan mengisi perut secara berlebihan, tetapi jangan biarkan perut kita benar-benar kosong juga. Makan enam porsi kecil sepanjang hari daripada tiga porsi besar seperti biasa.

Perut yang kosong akan membuat kita cenderung merasa mual. Ditambah lagi, makanan kecil lebih mudah dicerna dan cenderung tidak memicu mual dan mulas, gejala kehamilan klasik lainnya. Selain itu, jangan meninggalkan rumah tanpa persediaan camilan sehat yang dapat ditangani perut kita, seperti buah dan kacang kering, granola bar, sereal kering, biskuit gandum atau keripik kedelai.

Cara mengatasi mual saat hamil dengan konsumsi makanan tinggi protein

Ilustrasi makanan tinggi protein.

Ilustrasi makanan tinggi protein.

Konsumsi makanan tinggi protein dan vitamin B, seperti kacang-kacangan, serta makanan berkarbohidrat tinggi dan rendah lemak, seperti nasi, roti, biskuit, dan pasta. Hindari makanan atau minuman yang berbau menyengat karena bisa membuat mual bertambah parah.

Cara mengatasi mual saat hamil dengan akupuntur

 akupuntur

Akupunktur merupakan terapi yang dilakukan dengan menyisipkan jarum yang sangat tipis pada titik-titik strategis di tubuh.

Mengutip dari Mayo Clinic, pengobatan tradisional Tiongkok ini dipercaya mampu menyeimbangkan aliran energi yang mengalir melalui jalur meridian di tubuh. Rangsangan di titik-titik ini mampu merangsang saraf, otot, dan jaringan ikat.

Selain mengobati nyeri, akupunktur merupakan salah satu cara yang banyak dilakukan untuk membantu mengatasi dan menghilangkan mual saat hamil. Meski belum terbukti secara ilmiah, teknik ini cukup membantu dan efektif untuk sebagian ibu hamil.

Cara mengatasi mual saat hamil dengan banyak minum air

Minum air putih.

Jika terus-terusan mual dan muntah saat hamil, tentu calon ibu akan kehilangan banyak cairan tubuh. Itu sebabnya, minum yang banyak bisa mencegah dehidrasi.

Selain air putih, sumber cairan tubuh bisa didapatkan dari jus buah, air kelapa, teh, atau mungkin dengan makan sup. Air lemon juga bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai salah satu cara untuk mengatasi mual saat hamil. Hal ini karena aromanya yang segar, juga rasanya yang nikmat bisa membantu meredam rasa mual.

Cara mengatasi mual saat hamil dengan beberapa obat 

ilustrasi ibu hamil tidur

ilustrasi ibu hamil tidur

Jika mual dan muntah yang dirasa sangat menganggu dan lumayan parah, jangan sungkan untuk memeriksanya ke dokter. Biasanya, dokter akan memberikan obat mual.

Kombinasi doxylamine (Unisom) dan suplemen vitamin B6 (pyridoxine) direkomendasikan oleh American College of Obstetricians and Gynaecologists (ACOG) sebagai cara mengatasi mual saat hamil.

Berbagai data juga menunjukkan bahwa kombinasi kedua obat ini sangat efektif untuk mengurangi juga menghilangkan mual dan muntah. Kombinasi kedua obat ini tidak mengakibatkan peningkatan risiko cacat lahir pada bayi.

Dilansir dari American Family Phsycian (AFP), pyridoxine-doxylamine merupakan satu-satunya obat yang diberi label khusus oleh Food and Drugs Administration untuk mengatasi mual dan muntah saat hamil muda.

 

Artikel ini bersumber dari www.viva.co.id.

Tinggalkan Balasan