tribun-nasional.com – Jakarta, CNBC Indonesia – Kontes kecantikan untuk mencari ‘wanita tercantik’ lazim digelar di banyak negara setiap tahun. Di Indonesia, kontes tersebut dinamai ‘Puteri Indonesia’.
Namun, kontes ‘Puteri Indonesia’ mulai tahun ini tak akan digelar lagi. Penyebabnya, karena Yayasan Puteri Indonesia (YPI) selaku penyelenggara sudah tak lagi memiliki lisensi untuk mengadakan kontes tersebut. Saat ini, lisensi telah berpindah tangan ke PT Capella Swastika Karya (CSK).
Tak bisa lagi menggunakan nama ‘Puteri Indonesia’, PT CSK akan menggelar konteks kecantikan berjudul Miss Universe Indonesia. Mereka juga berhak mengirimkan pemenangnya ke kompetisi Miss Universe yang bertaraf internasional.
“Miss Universe Indonesia akan menjadi satu-satunya ajang yang membawa pemenang ke Miss Universe,” ungkap Eldwen Wang, National Director Miss Universe Indonesia di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2023).
Perlu diketahui, pada Oktober 2022, Miss Universe Organization juga telah berpindah kepemilikan setelah diakuisisi oleh JKN Global Group, konglomerat media dan konten asal Thailand.
Pengumuman ini disampaikan oleh Jakkapong Anne Jakrajutatip, yang merupakan seorang transgender, SEO sekaligus pemegang saham terbesar perusahaan tersebut.