tribun-nasional.com – Indonesia sudah dipastikan merebut 1 gelar juara dalam turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2023 dari sektor tunggal putra. Kepastian itu didapat setelah Chico Aura Dwi Wardoyo dan Jonatan Christie berhasil melaju ke babak final turnamen tersebut.
Chico menjelaskan salah satu motivasinya untuk berhasil melaju ke babak final Indonesia Masters 2023 . Ia mengaku termotivasi atas keberhasilan Jonatan yang lebih dulu melaju ke babak final.
“Saya punya motivasi untuk bisa menyusul Jonatan Christie ke partai final. Setelah itu mau fokus satu-satu terlebih dahulu,” kata Chico.
Pertandingan Jonatan vs Chico pada partai final Indonesia Masters 2023 dijadwalkan pada Minggu, 29 Januari 2023.
Pebulu tangkis asal Jayapura itu lolos ke babak final Indonesia Masters 2023 setelah berhasil menang 17-21, 27-25, dan 22-20 atas Ng Ka Long Angus dari Hong Kong selama 83 menit.
Tenang dan fokus menjadi salah satu kunci kemenangan bagi Chico meski menghadapi tekanan lawan dalam pertandingan semifinal itu.
“Yang pasti coba buat lebih tenang ya, fokus ke diri sendiri dan tidak memikirkan poin atau apa, jadi bisa lebih fokus ke permainan,” kata dia.
Di sisi lain, Jonatan sudah lebih dulu mengamankan tiket final setelah mengalahkan pebulu tangkis China, Shi Yu Qi selama 73 menit melalui pertarungan sengit yang berakhir 21-13, 15-21, dan 21-19.
Meski menghadapi teman dekatnya di Pelatnas PBSI Cipayung, Chico mengaku tidak akan gentar memberikan performa maksimal saat partai final melawan Jonatan. Chico juga mengaku harus memulihkan kondisi fisiknya sebelum melawan Jonatan.
“Setelah ini saya mau fokus pemulihan kondisi fisik terlebih dahulu. Setelah itu menghadapi pertandingan besok (Minggu) saya akan nothing to lose dan siap memberikan permainan terbaik,” ujar Chico dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman PBSI pada Minggu, 29 Januari 2023.
Dengan bertemunya Chico Aura dan Jonatan Christie pada babak final, maka Indonesia dipastikan mengamankan satu gelar juara dari nomor tunggal putra dalam turnamen berlevel BWF Super 500 itu.
Secara head to head, Chico dan Jonatan tercatat pernah 3 kali bertemu. Namun, Jonatan yang berhasil memenangi ketiga pertemuan itu.
Pertemuan terakhir Chico dan Jonatan terjadi pada babak 16 besar Hylo Open 2022. Jonatan meraih kemenangan dengan dua gim langsung 21-18 dan 30-28.***