Anggota Konsorsium Baterai Motor Listrik Bertambah Jadi 21 Merek

Anggota Konsorsium Baterai Motor Listrik Bertambah Jadi 21 Merek

tribun-nasional.com – atu tahun sejak Honda, KTM, Piaggio, dan Yamaha pertama kalinya bekerja sama untuk mengerjakan konsorsium baterai yang dapat ditukar buat motor listrik , kini total sudah ada 21 merek yang berkolaborasi.

Dilansir dari situs resmi (Swappable Batteries Motorcycle Consortium) (17/9/2022), konsorsium disebut telah berkembang pesat dari sebelumnya dan tetap terbuka untuk anggota tambahan.

Sekarang, sebanyak 21 merek berbeda telah menjadi anggota, dan semuanya bertemu di kantor pusat KTM di Mattighofen, Austria pada Juli 2022, untuk membahas dari mana mereka berasal, serta ke mana mereka akan pergi.

Untuk diketahui, SBMC didirikan dengan misi untuk mempercepat penyebaran sistem baterai yang dapat ditukar, dengan mengembangkan dan mempromosikan spesifikasi teknis umum baru menuju standarisasi global dan terbuka.

Tujuannya adalah untuk memastikan interoperabilitas penuh dari pertukaran baterai untuk memfasilitasi aplikasi mereka dan meningkatkan mobilitas yang berkelanjutan.

Visi, strategi dan operasi konsorsium telah ditetapkan di seluruh anggotanya, komite dan kelompok kerja.

Konsorsium juga bakal dilengkapi dengan alat dan instrumen yang tepat untuk memenuhi ambisinya.

Serangkaian spesifikasi teknis yang relevan telah disepakati, dan alur kerja SBMC pada pembuatan prototipe dan standarisasi berhasil dimulai.

Sekitar 21 merek yang tergabung di antaranya adalah AVL, Ciklo, Fivebikes, Forsee Power, Hioki, Honda, Hyba, JAMA (Japan Automobile Manufacturers Association), dan Kawasaki.

Kemudian juga KTM, KYMCO, Niu, Piaggio, Polaris , Roki, Samsung, Sinbon , Sumitomo Electric, Suzuki, Swobbee , Vitesco, VeNetWork, serta Yamaha.

Tinggalkan Balasan