HOT! Microsoft Uji Coba Fitur RGB Lighting di Insider Program

HOT! Microsoft Uji Coba Fitur RGB Lighting di Insider Program

tribun-nasional.com – Microsoft minggu kemarin memang telah merilis sejumlah pembaruan untuk pengguna Windows 11 Insider Program, ada satu hal yang menarik di mana pengguna menemukan salah satu fitur yang hadir untuk mengatur RGB yang terhubung ke sistem Windows 11, Selasa (14/02).

Melansir dari salah satu pengguna Twitter yang mana membocorkan salah satu fitur baru di Windows 11, di mana menurut pernyataan yang dibuat fitur ini hadir melalui Windows 11 Insider Dev Channel yang baru saja dirilis minggu kemarin.

Terdapat fitur baru yang diberi nama “LightningMayMoment”, fitur ini memiliki fungsi untuk bisa mengatur bagaimana lampu RGB yang terdapat pada Keyboard. Sehingga, kemungkinan besar nantinya pengguna Windows 11 akan mendapatkan sejumlah fitur Default yang bisa digunakan untuk mengatur Lightning RGB yang mereka gunakan.

Pengaturan yang diberikan diletakan melalui Settings, Personalization kemudian pilih Lightning. Namun sebelum mengakses fitur ini pengguna harus mengaktifkannya dengan memasukkan perintah di ViveTool, karena memang fitur ini tak hadir secara langsung dan kemungkinan memang hanya diuji coba oleh Microsoft. Untuk Anda yang penasaran, berikut penampakannya:

Fitur RGB Lightning di Windows 11 Insider Dev

Fitur ini sebenarnya bekerja dengan baik untuk masing-masing Vendor Keyboard, di mana nantinya pengguna akan diarahkan untuk mengunduh dan memasang software khusus dari Vendor Keyboard. Nantinya, pengguna bisa langsung mengakses dan mengatur bagaimana mengatur lampu RGB dengan tanpa perlu menggunakan aplikasi lain.

Jadi, bisa dikatakan fitur ini hanya akan mengunduh software untuk terhubung ke Hardware. Sehingga Anda bisa mengatur RGB dengan mudah tanpa perlu menggunakan akses aplikasi tambahan lainnya, lebih ringan bukan?

Untuk Anda yang penasaran dengan fitur ini, Anda bisa langsung membuka ViveTool dan memasukkan perintah berikut:

c:\vivetool\vivetool /enable /id:41355275

c:\vivetool\vivetool /enable /id:35262205

Setelah memasukkan perintah, Anda bisa langsung melakukan Restart PC. Nantinya Anda bisa mengakses layanan ini di Personalization kemudian pilih Lightning. Tetapi, mungkin Anda tak akan menemukan pengaturan lainnya karena memang fitur ini masih dapat tahap pengembangan dari Microsoft.

Jika memang benar, maka setidaknya Microsoft telah siap merilis dukungan fitur Lightning RGB ini untuk pengguna Windows 11 Insider Program dalam beberapa minggu ke depan. Kita tunggu saja ya!

    Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

    Download Software Windows

    Download Aplikasi Android

    Download Driver Printer

    Download Sistem Operasi

    Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.